Hari Batik dari FT untuk Indonesia

#BatikDays_FTUNY

Memperingati hari batik nasional yang jatuh tiap tanggal 2 Oktober, civitas akademika Fakultas Teknik, Universitas Negeri Yogyakarta menyambutnya dengan mengenakan pakaian batik dalam aktifitas perkuliahan. Nuansa batik jelas terasa saat tim humas berjalan di sekitaran Fakultas Teknik. Dosen, mahasiswa, karyawan kompak mengenakan baju batik khas Indonesia.

“Menggunakan baju batik seharusnya tidak hanya saat hari batik saja, hari-hari biasapun kalau bisa juga disempatkan memakai batik sebagai tanda bahwa kita mencintai batik yang menjadi salah satu kekayaan dari Indonesia” ujar Ahmad, salah satu mahasiswa program studi Pendidikan Teknik Sipil & Perencanaan FT UNY saat diwawancarai tim humas saat berkumpul bersama teman-temannya di lingkungan jurusan.
Selain itu, untuk memeriahkan hari batik nasional, Badan Eksekutif Mahasiswa juga turut memeriahkannya dengan menempelkan poster yang berisi ragam batik nusantara di papan-papan pengumuman di lingkungan fakultas teknik untuk memperkenalkan kepada mahasiswa mengenai ciri khas batik tiap daerah yang ada di Indonesia. selain menempelkan poster, melalui akun twitter bem fakultas teknik (@BEM_FTUNY) juga turut meramaikan hari batik dengan mengajak civitas akademika untuk mengupload fotonya di jejaring sosial berlambang burung berwarna biru tersebut untuk menunjukkan kebanggaan mereka terhadap batik Indonesia.

Selamat hari batik nasional, cintailah batik, cintailah produk-produk karya bangsa Indonesia. (pii)